By Ruby Alamanda
Seperti yang kita ketahui bersama, Indonesia ini merupakan negeri yang melimpah ruah potensinya. Kata pepatah jawa Gemah Ripah Loh Jinawi, hal ini merupakan konsepsi kemakmuran masyarakat Nusantara atau Jawa khususnya.
Namun miris apa yang terjadi di sini, di kala dunia pendidikan makin modern, tetapi ada salah satu daerah yang masih minim fasilitas pendidikannya.
Berikut cuplikannya
Bandung - Enam tahun sudah SMPN 60 Bandung berdiri. Namun, sejak didirikan, sekolah tersebut tak memiliki bangunan sekolah sendiri. Hingga kini sebagian siswanya harus belajar di luar kelas demi mengikuti kegiatan belajar mengajar (KBM).
Selain lesehan dengan beralaskan terpal plastik berwarna biru di teras ruangan luar kelas, para siswa juga kerap belajar di bawah pohon rindang atau disingkat DPR.
https://www.detik.com/jabar/berita/d-7561371/siswa-smpn-60-bandung-terpaksa-belajar-di-luar-kelas-ini-5-faktanya.
Bandung: Puluhan siswa SMP Negeri 60 Kota Bandung di Jalan Cisereuh Kecamatan Regol, Kota Bandung, Jawa barat terpaksa harus belajar di luar ruangan kelas alias di taman sekolah dan selasar kelas secara bergantian. Kondisi siswa belajar di luar ruangan kelas sudah berlangsung sejak tahun 2022 hingga saat ini.
https://www.metrotvnews.com/read/N9nCnr1j-tak-miliki-ruangan-sejak-2022-siswa-spmn-60-kota-bandung-belajar-outdoor
Secara kita ini ya di negeri yang diberkahi, pohon ketela saja di tanam langsung tumbuh secara baik. Miris sekali ketika murid harus belajar di emper karena tidak memiliki gedung yang memadai untuk mereka menimba ilmu. Bukan tanpa alasan. Sebab kebatilan sistem ini mendarah daging. Rusak sejak kelahirannya. Menyebabkan tidak adanya keseimbangan dalam mengatasi persoalan kehidupannya. Yang kaya makin kaya yang miskin tambah miskin sangat terasa.
Semua lini kehidupan saat ini tidak imbang, karena sistem ini hanya bersahabat dengan pemilik modal. Pelayanan pemerintah juga kurang dirasakan bagi sebagian orang termasuk murid di sekolah tadi.
Slogannya sih keren-keren. Generasi Emas 2045. Generasi Emas 2045 adalah visi untuk mempersiapkan generasi muda Indonesia yang berkualitas, berdaya saing, dan berkompeten. Visi ini ditargetkan tercapai pada tahun 2045, tepatnya saat Indonesia memperingati 100 tahun kemerdekaannya.
Tetapi pada kenyatannya untuk belajar saja masih banyak kelemahan yang dialami oleh dunia pendidikan saat ini.
*Islam Mensejahterakan*
Dalam Islam pendidikan merupakan hal utama yang wajib diupayakan kehadirannya. Islam super konsen terhadap pendidikan. Kunci keberhasilan, kunci ketaqwaan berasal dari belajar. Jadi pendidikan sangatlah penting bagi umat manusia.
Ketersediaan fasilitas pendukung pendidikan sangat dipikirkan dalam Islam. Berikut Lembaga sentral pendidikan dalam Islam.
1. Dar al-Arqam
2. Masjid
3. Al-Suffah
4. Al-Kuttab
Ketersediaan fasilitas pendidikan ini urgen bagi murid, maka jika ini disediakan dengan baik oleh pemerintah dan murid bisa belajar dengan nyaman. maka generasi umat akan menjadi generasi emas yang betul-betul bisa diandalkan. Super keren bukan.