Oleh : TATIK
Terakhir tambahnya, pihaknya mengungkap kasus asusila yang melibatkan anak di bawah umur kasus tersebut terjadi di salah satu Hotel yang berada di Kawasan Baturaden kami mengungkap kasus itu setelah pihak orangtua korban melaporkan kasus yang menimpa anaknya pada kami, katanya.
Sedih mendengar dan membaca berita tentang kasus asusila yang terjadi di kota mendoan Banyumas Purwokerto, Sudah 3 bulan ada 10 kasus yang terjadi mengenai asusila ,paling banyak kasus persetubuhan, Astaghfirullahaladzim.
Kenapa semua ini bisa terjadi? kenapa anak-anak di bawah umur yang melakukan tindakan tidak senonoh itu?Tanyaku Geram, Apakah mereka tidak dididik agama oleh orang tuanya?Apakah mereka dibiarkan bebas tidak izin sama orang tuanya jika ke mana-mana ?misal keluar rumah, karena sekarang sedang pandemi dan sekolah tidak boleh tatap muka, jika itu yang masih sekolah. Apakah orang tuanya tidak memperhatikan anak-anaknya Kemana mereka pergi? atau karena orang tuanya yang sibuk bekerja banting tulang mencari uang?
Begitulah pergaulan bebas yang banyak menjebak remaja laki-laki dan perempuan ,karena sekulerisme yaitu menjauhkan agama dari kehidupan maka remaja yang sedang mencari jati diri jika salah dalam pergaulan akan terjebak dengan liberalisme atau kebebasan .muda-mudi bebas bermain berdua-duaan, pegangan tangan, dan akhirnya terjadi hal yang tidak diinginkan yaitu perzinahan.
Sungguh miris hidup di zaman kapitalis, yang ada hanya materialistis ,jika sudah di iming-iming materi mereka akan sensitif, banyak remaja bahkan tua renta pun ikut-ikutan menjalin Asmara Yang Terlarang. memang zamannya zaman edan ,akan tetapi kita harus tetap menjaga kewarasan pemikiran agar tidak terjerembab di Lembah Hitam.
Liberalisme akan terus melahirkan kerugian dan kesengsaraan bagi manusia.kebebasan akan menambah perzinahan dan pelecehan, Lalu bagaimana untuk memutus persoalan ini ?
jika manusia selalu tunduk dan patuh pada aturan Tuhannya niscaya Ini semua tidak akan terjadi, jika aturan Tuhan diterapkan semua akan berjalan dengan kehendakNya bukan kehendak manusia yang hanya sesuai dengan hawa nafsunya.
Seharusnya manusia sudah bosan dengan hukum yang tak sesuai dengan aturan Tuhan karena hanya akan menimbulkan perselisihan dan pertentangan. hanya kembali kepada aturan Tuhan yaitu agama Islam dengan menerapkan syariat Nya pelecehan dan kebebasan seksual akan terputus kan ,semua akan hidup bahagia Aman, damai tanpa ada keluhan karena Islam adalah rahmat bagi seluruh alam.
#Banyumas #Purwokerto