Back To Fitri, Jadi Muslim Sepenuh Hati



PROBOLINGGO- Komunitas Hijrah Muslimah Smart with Islam Leces kembali mengadakan Majelis Taklim Remaja Muslimah yang dilaksanakan pagi hari, pukul 08.30 wib, bertempat di Rumah Kak Yasmin, Banjarsawah, Probolinggo (28/05).


Majelis Taklim ini dipandu oleh Kak Azizah sebagai host nya, dan dibuka dengan tilawah Al Qur'an Surat Al Baqarah : 208-210 oleh Kak Hanifa. Acara yang selanjutnya adalah penyampaian materi oleh Kak Afaf. 


Dalam acara yang dihadiri oleh kurang lebih 25 peserta itu, Kak Afaf menyampaikan bahwa pada saat ini banyak fenomena yang terjadi ditengah kita dimana remaja baik muslim maupun Muslimah yang jauh dari Islam. Fenomena ini ia sebut sebagai Islam tapi setengah hati. Mengapa? Karena seseorang yang beragama Islam tapi tidak bangga dengan Islamnya. Buktinya ternyata banyak diantara Remaja Muslimah kita yang enggan menutup aurat, yang masih suka mendatangi konser  daripada mendatangi kajian, belum lagi banyak kemaksiatan lainnya yang semuanya itu memberikan pengaruh besar terhadap bagaimana kondisi masa depan bangsa ini. 


Mengapa itu semua bisa terjadi?


Ini semua terjadi, menurutnya, adalah karena Remaja kita lahir dari kehidupan yang kapitalis sekuler. Dimana Islam tidak boleh mengatur kehidupan manusia yang mengakibatkan remaja Islam larut dalam pergaulan bebas, dan mengambil budaya-budaya asing yang mereka jadikan gaya hidup, sehingga remaja kita mengalami kemunduran yang luar biasa dengan masuknya budaya asing tersebut yang meracuni pemikiran mereka untuk jauh dari agamanya. Selain itu pengaruh lingkungan masyarakat yang tidak peduli dengan kemaksiatan. Selanjutnya media massa juga berperan dalam kerusakan remaja kita saat ini karena melalui Sosial media, film dan sebagainya budaya-budaya tersebut masuk. Yang terakhir adalah negara yang tidak menjalankan perannya untuk menjaga akidah dan membentengi generasi dari berbagai gempuran yang notabene merusak.


Para peserta begitu antusias menyimak pemaparan materi ini. Dan acara tersebut juga bisa disimak di live streaming instagram official kita yaitu @swi.lecess. 


Selanjutnya pemateri menyampaikan mengapa kita harus bangga dengan Islam. 

Pertama, karena kita punya Allah sebagai Rabb seluruh Alam yang telah memberikan kita aturan super lengkap agar manusia selamat dalam dunia juga akhiratnya. 

Kedua, Kita punya Al Qur'an sebagai pedoman hidup. Sebab dari Al Qur'an lah kita bisa mencari, mempelajari juga mengamalkan apa yang sudah Allah perintahkan terhadap kita.

Ketiga, Rasulullah sebagai tauladan terbaik bagi kita.

Keempat, Islam agama yang sempurna 

Kelima, Islam pernah gemilang.


Sebagai penutup materi, Kak Afaf memberikan kita tips menarik gimana menjadi muslim sepenuh hati, yaitu bangga dan yakin dengan Islam, tunjukkan identitas kita sebagai muslim, taat pada Allah dan Rasulnya dan terus mencari ilmu berkumpul bersama sahabat sholih.


Waktu telah beranjak siang ditengah cuaca panas namun peserta masih tetap semangat, peserta disuguhkan camilan semua kalangan yaitu cilok party. Selanjutnya, acara ditutup oleh doa yang dipersembahkan oleh Kak Silfi. 


Kita semua berharap semoga acara ini mendapat keberkahan dari Allah dan diberikan ilmu yang bermanfaat agar bisa kita amalkan sebagai bekal dunia dan akhirat kita.[] Illa Kusuma.

*

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama